Ingin Jual Rumah di Mataram?
Tidak dapat dipungkiri lagi, memang sektor properti merupakan ladang basah investasi. Properti merupakan aset berharga yang bisa menghasilkan keuntungan jangka panjang. Pasalnya, harga properti cenderung mengalami kenaikan terus dari tahun ke tahun dan resiko kerugiannya pun terhitung cenderung minim. Salah satu jenis properti yang masih banyak dijadikan fokus investasi masyarakat adalah rumah. Jika dibandingkan dengan jenis properti lainnya, rumah masih menjadi idola karena orang dari kalangan apapun masih akan selalu membutuhkan rumah.
Bukan hanya rumah di kota besar yang memiliki potensi besar, di daerah pun rumah memiliki pasar yang menggiurkan, khususnya daerah Mataram Lombok dan beberapa daerah lain di sekitarnya. Daya beli masyarakat daerah nyatanya memang jauh lebih tinggi dan potensial. Jadi, jangan pernah meremehkan potensi pasar daerah untuk penjualan rumah.
Selayaknya menjual rumah di tempat lainnya, jual rumah di Mataram juga tentu perlu stregati khusus meski memiliki pasar yang besar dan potensial. Nah, untuk itu jika Anda memiliki rumah di Mataram dan ingin menjualnya, maka Anda harus memahami beberapa tips dan trik jual rumah di Mataram agar bisa terjual dengan cepat dan untung.
Nilai atau harga suatu rumah ditentukan oleh beberapa faktor, mulai dari lokasi, luas tanah, kondisi bangunan, hingga harga rata-rata rumah di sekitarnya. Oleh karenanya, sebelum jual rumah di Mataram, Anda harus menyusun strategi jual terlebih dahulu agar rumah cepat laku dan Anda untung. Berikut ini beberapa tips dan triknya.
• Lengkapi surat-surat
Kelengkapan surat dalam syarat kepemilikan rumah adalah penting. Calon pembeli rumah pastinya akan memastikan terlebih dahulu apakah rumah yang dijual memiliki kelengkapan surat-surat kepemilikan rumah. Jika semua surat lengkap, maka kemungkinan besar calon pembeli akan membeli rumah. Selain itu, adanya kelengkapan surat-surat kepemilikan rumah juga dapat meningkatkan harga jual rumah.
• Lakukan survei harga
Penting untuk melakukan survei harga terlebih dahulu sebelum akhirnya menentukan harga jual rumah di Mataram. Dengan melakukan survei harga rumah di sekitar lokasi, maka Anda dapat mengetahui harga rata-rata sebagai patokan menentukan harga. Sehingga, harga rumah yang Anda tawarkan dapat bersaing dan sesuai dengan rata-rata harga rumah di sekitarnya. Anda juga perlu mempertimbangkan kondisi rumah, ukuran tanah, dan ukuran bangunan guna menentukan harga jual yang sesuai. Pastikan, harga tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah.
• Pahami kelebihan dan kekurangan rumah
Pahami betul mana bagian rumah yang merupakan kelebihan dan mana kekurangannya. Kekurangan bisa dibenahi dengan merenovasi rumah, sehingga juga bisa menaikkan harga jualnya. Sementara kelebihannya bisa Anda tonjolkan sebagai daya tarik bagi pembeli.
• Pilih waktu jual yang tepat
Maksud dari memilih waktu yang tepat adalah menjualnya pada saat suku bunga dan inflasi sedang turun. Sebab, penurunan suku bunga ini akan berpengaruh terhadap bunga KPR dan membuatnya jadi lebih stabil. Biasanya orang-orang akan memanfaatkan kesempatan ini untuk membeli properti.
• Pilih media promosi dan situs jual beli yang kredibel
Selain menjual rumah secara langsung atau offline, Anda bisa jual rumah Mataram secara online. Jika berminat menjual online, maka sebaiknya pilihlah agen promosi atau situs jual beli properti yang jelas kredibilitasnya. Pilih juga media promosi yang sesuai dengan target pasar Anda, bisa melalui media sosial ataupun Ads.